Something gonna wrong


Ini memang lebih baik berakhir. Aku dan kamu. Ya memang lebih baik dan jauh lebih baik berakhir. Kekonyolan kita, perbincangan kita, kenakalan kita. Hanya kita dan Tuhan yang tau.

Ketika pagi datang aku harap semua perasaan ini jauh lebih baik, jauh lebih lega.
Ketika pagi datang aku harap aku bisa lupa dengan kamu. Dengan segala perbincabgan kita tadi malam. Lupa dengan kenakalan kita tadi malam..
Otak mungkin saja bisa lupa namun hati terus tau bagaimana kenakalan-kenakalan yang kita buat. Bagaimna rasa yang tertinggal.

Terima kasih lek..sampai saat ini masih berjalan bersamaku. Tetap menyapaku di pagi hari.
Terima kasih semoga tujuanku dan tujuanmu sama. Disatu tempat yang sama. Toh jika tidak tetap akan jadi teman.

Kita harus jadi manusia yang lebih baik lek. Kita harus jadi lebih baik. Harus lek. Cukup untuk kenakalan kita.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Toko Kecil bernama "Pagi"

Kata orang kerjakan saja apa hobimu maka kau tidak perlu bekerja..

Ohh kalimat itu sungguh bisa memantik segala angan-angan yang ada..

Toko kecil dengan nama "Pagi". Bercat warna biru tosca dan coklat muda. Di depan toko berjajar beberapa tanaman hijau dan bunga. Di pinto toko selalu ada lonceng kecil yang berbunyi ketika di terpan angin dan keyika pengunjung datang. Dengan beberapa jendela gaya eropa tinggi namun elegan.

Toko kecil dengan nama "Pagi". Toko yang menawarkan segala jenis hadiah yang membawa kebahagiaan. Dengan take line " Selamat Datang Pagi" dan menyapa pengunjung "Pagi".

Toko kecil dengan nama " Pagi". Toko yang menjadi sumber dari segala ide, imajinasi dan harapan untuk berbagi kebahagiaan melalui hadiah. Bukan hanya sekedar mencari profit namun juga menyebarkan kebahagiaan. Toko ini memang tidak menyediakan diskon namun akan selalu mudah mendapatkan diskon disana.

Toko kecil dengan nama "Pagi". Toko dengan beberapa lemari display berjajar pernak-pernik yang unik.

Pagi selalu menawarkan imsjinasi yang baru, harapan baru untuk hari-hari yang lebih baik.

Bukankah imajinasiku terlalu tinggi, harapanku terlalu absurd. Itulah mimpi.
Dan itulah mimpiku. Toko kecil dengan nama " Pagi"

Malang, 11 Agustus 2015

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Entahlah

Entahlahh...
Ya entahlah...entah apalagi yang sedang ku rasakan...
Sesak rasanya..aku tau kau sedang marah padaku, sedang jengkel padaku...
Namun aku tak tau apa yang membuatmu jengkel lek...
Membuatmu tidak suka..andai saja kau mau mengatakannya padaku..

Jauh lebih mudah jika kau yang meninggalkanku...
Mundur secara teratur dari hari-hariku...
Awalnya pasti aku akan ribut tetang kita..namun kau tau semua hanya butuh proses...
Namun entahlah apa yang sedang kau cari dari wanita sepertiku...
Selalu terbesit dalam pikiranku kau bertahan disampingku hanya karena aku bersedia menjadi imajimu...

Ohh entahlah lek..
Hatiku sudah habis, hatiku sudah menyerah tentang kita...

Malang, 01 Agustus 2015

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Pagi ini masih tersisip senyum di wjahku. Entah untuk besok senyum ini masih bisa bertahan atau tidak. Tapi yang jelas semangat untuk terus mencari akan selalu ada walaupun nyalanya sudah mulai sedikit demi sedikit meredup. Namun entah mengapa ketika bertemu dnegan seseorang siapapun itu senyum ini selalu saja bisa menjadi gambaran hati yang sebenarnya tidak sesederhana senyum yang terulas. 

Terpuruk untuk kedua kali bukan hal yang mudah bagiku. Untuk merasakan lagi ditekan sedemikian rupa, untuk melihat lagi air mata yang terurai, untuk menyampaikan lagi doa, untuk menyalakan lagi semangat. Selalu yang ku ingat siapaun yang mencari akan selalu menemukan. Tapi sepertinya Tuhan sudah begitu marah padaku karena kebodohanku. karena ketidak tauan diriku atas segala yang telah diberikan, atas ketidak syukuranku atas segala rahmat.

Oh Tuhanku entah apalagi yang ingin Engkau berikan padaku, aku tak tahu jalan mana yang sedang Engkau buka untukku, aku masih saja belum bisa mengambil pelajaran apapun dari yang sudah aku lewati. Yang aku tahu segala sesuatu yang baik berasal dari Engkau dan segala sesuatu yang buruk berasal dariku.


Malang, 6 Januari 2014

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Junction

Aku tau penyesalan itu akan datang secepat aku mengambil keputusan. Tinggal menghitung waktu saja seperti bom yang siap meledak dan menghancurkan seluruh rasa syukur, semangat, pikiran positif dan kebaikan dalam hati.

Aku benci, benci, benci dengan penyesalan. Penyesalah itu seperti sesautu yang akan selalu menghantui setiap saat dalam mimpi sekalipun.  Penyesalan itu seperti film horor yang hanya ada hantu tanpa ada jalan cerita. Penyesalan itu seperti ketika ibuku menangis. Sulit untuk bernafas dan membangun kembali semua mimpi yang tertata rapi di lemari harapan.
Aku benci, benci, benci dengan penyesalan. Penyesalan itu membuatku memilih untuk bunuh diri dari pada makan bakso atau mie ayam. Penyesalan itu membuat semua pikiran negatif menjadi robot jahat dan siap menghancurkan setiap mimpi dan harapan yang muncul. Penyesalan itu membuat aku seperti seorang yang sangat putus asa dan seorang hamba yang tidak memiliki prasangka baik terhadap Tuhannya.
Aku benci, benci, benci dengan penyesalan. Karna penyesalan akan selalu ada dalam setiap pilihan. ketika harus memilih A atau B, berhenti atau berlari, bernafas atau mati, mencintai atau membenci, menunggu atau meninggalkan. 

Oh Tuhan entah apa yang sudah Engkau rencanakan bagiku, bagi masa depanku., bagi keluargaku, bagi sesamaku. Aku mohon lindungi aku dari rasa penyesalan yang berlebihan karna sesungguhnya sebaik-baiknya penolong dan pelindung adalah Engkau. 


Cukuplah Engkau Ya Tuhan penolongku..




Malang, 20 November 2013 ditemani Cover Gamal,Audry,Cantika-Mirror

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

OKTA

Namanya Okta. Dia sebenernya gak begitu ganteng tapi jarang sekali aku melihat wajah selucu dan sebaik itu. Ini bukan jatuh cinta hanya rasa suka dan aku yakin itu walaupun tidak yakin sepenuhnya. Namun aku tau siapa diriku. Yang ku sayangkan kenapa baru sekarang aku melihat wajah yang begitu merebut hati.

Namanya Okta. Hanya itu yang ku tau namun hati ini begitu suka dengan wajah itu. Wajah yang entah mengapa membuat serasa semua begitu pas. Mudah saja sebernarnya bagiku untuk menghubunginya atau sekedar menyapanya. Namun aku tau siapa aku dan harus bagaimana aku menempatkan diri.

Namanya Okta. Wajahnya memang tak seperti laki-laki kebanyakan. Pipinya yang merah itu yang membuatku begitu menyukainya. Bagaimanapun itu ketika menyebut namanya terulas senyum. Wajahnya yang jarang ku temui. Namun aku tau siapa diriku dan harus seperti apa hati ini.

Namanya Okta dan aku menyukainya. :)

Hai Okta, Namaku Cemplon. Aku harap bisa kenal sama kamu sebagai teman bukan sebagai gebentan atau lainnya. Wajah kamu itu lucu dan aku jarang melihat wajah yang seperti itu. Okta sungguh aku hanya ingin mengenalmu saja tidak lebih. Dan aku tau siapa aku. Thanks sudah mampir di mata  dan hati ini. See U :)


Malang, 16 Juli 2013

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

For My Beloved Brother :")

Keluarga kita ini bukan keluarga yang kaya dik. Kita harus berjuang lebih keras, berdoa lebih panjang, dan lebih sering dari orang kebanyakan. Disaat teman-temanmu liburan atau bisa punya semua yang mereka mau kita harus berfikir 1000 kali lebih lama untuk memutuskan bahwa kita akan liburan atau untuk membeli sesuatu yang kita mau. Bahkan terkadang meskipun kita sudah berjuang mati-matian tetap kita tidak mendapat yang kita mau.


Kita ini bukan orang kaya. Hanya kita berdua harapan ibu untuk kehidupan yang lebih baik di masa depan. Bisa punya rumah sendiri, bisa bersedekah lebih banyak
Sakit memang ketika teman-teman kita bisa pergi kemanapun mereka mau sedangkan kita hanya bisa mendapat cerita dan rasa sesak. Sakit sekali memang ketika segalanya harus kita tahan.


Bantu kakakmu ini dik umtuk memerikan masa tua yang indah buat ibuk. Setidaknya ijinkan ibuk merasakan bagaimana memiliki rumahnya sendiri.


Semoga Tuhan selalu memberikan kesehatan, kerukunan, kebersamaan kepada keluarga kita. Semoga segala cita-cita dan angan-angan tetang mobil, pendidikan, rumah, penghasilan dan segalanya diijinkan Allah SWT
Ammiinn


Malang , 27 April 2013

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS